Pengaruh Pemberian Perlakuan Suara Musik Terhadap Pertumbuhan Tanaman Bayam Merah (Amaranthus gangeticus Linn.)

Yeni Aprilia, Tasmania Puspita, Rahmi Susanti

Abstract


Penelitian dengan menggunakan suara musik dari beberapa jenis (dangdut, klasik, pop, dan rock) telah dilakukan untuk mengetahui respons terhadap pertumbuhan pada tanaman bayam merah (Amaranthus gangeticus Linn.). Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari lima perlakuan dan lima  ulangan  dengan  menggunakan  teknologi  sonic  bloom.  Penelitian  ini  terdiri  dari perlakuan kontrol (tanpa pemberian musik) dan dengan pemberian musik berupa musik dangdut, klasik, pop, dan rock. Data dianalisis dengan perhitungan ANAVA dan Uji Beda Jarak Nyata Duncan (BJND). Perbedaan jenis musik memberikan pengaruh nyata terhadap beberapa parameter pertumbuhan. Hasil penelitian menunjukkan pemberian perlakuan musik berpengaruh terhadap pertumbuhan bayam merah seperti tinggi, jumlah daun, luas daun, berat basah dan berat kering tanaman. Perlakuan dengan jenis musik klasik dianjurkan untuk pertumbuhan    bayam    merah,    karena   memberikan    perbedaan    hasil                         yang       signifikan dibandingkan perlakuan kontrol. Berdasarkan hasil percobaan, dapat disimpulkan bahwa pemberian musik berpengaruh terhadap pertumbuhan bayam merah.

 

Kata Kunci: Amaranthus gangeticus Linn., Sonic Bloom, Pertumbuhan, Musik


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.36706/fpbio.v4i2.7122

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Editorial Address:
Biologi Education Study Program
Faculty of Teacher Training and Education
Universitas Sriwijaya, Indonesia
email: jpb@fkip.unsri.ac.id

website statistics View My Stats

_______________________

Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.