Peningkatan Kepuasan Pengguna Pada Aplikasi Agen Travel Online Melalui Fitur dan Gamifikasi

Yulia Hamdaini Putri, Aslamia Rosa, Graciella Sabathini

Abstract


Tujuan penelitian – Teknologi masa kini membantu bisnis travel dalam menjalankan usahanya memuaskan pengguna, melalui strategi gamifikasi dan fitur produk. Gamifikasi merupakan strategi untuk menarik pengguna berupa hadiah, poin, level, cerita atau tantangan. Teknik pemasaran gamifikasi juga menjadi data survey bagi perusahaan. sedangkan strategi fitur produk dapat meningkatkan profit bisnis. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh gamifikasi pada keputusan pengguna dan variabel mana dari fitur produk yang paling berpengaruh terhadap kepuasan pengguna

 

Desain/Metodologi/Pendekatan – Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif melakukan interview dan angket sebagai metode pengumpulan data terhadap masyarakat umum kota Palembang, yang menggunakan aplikasi traveloka dan tiket.com.

 

Temuan – Hasil penelitian ini menyatakan adanya pengaruh signifikan antara variabel gamifikasi secara bersama pada kepuasan pengguna. secara parsial hadiah paling berpengaruh terhadap kepuasan pengguna. Hasil uji F ada pengaruh yang signifikan antara variabel fitur produk dalam penggunaan bersama pada kepuasan pengguna. Variabel dengan pengaruh paling besar terhadap kepuasan pengguna adalah kemudahan dalam penggunaan aplikasi.

 

Keterbatasan penelitian – penelitian ini hanya terbatas pada satu wilayah

 

Originality/value – penelitian ini berfokus pada kepuasan pengguna yang menyukai gamifikasi (permainan mendapatkan point dan reward) serta kegunaan fitur.

 

Keywords : Gamifikasi, Fitur Produk, Kepuasan Pengguna

 


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.29259/jmbs.v20i4.19563

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Jurnal Manajemen dan Bisnis Sriwijaya (JMBS)
Jalan Raya Palembang-Prabumulih Km. 32
Jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya
Indralaya, Sumatera Selatan, Indonesia
Email: jmbs@unsri.ac.id, Tel/Fax : (0711) 580230


p-ISSN: 1412-4521, e-ISSN 2685-0885


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

View My Stats