Analisis Distribusi Kecepatan Aliran Sungai Musi (Ruas Sungai : Pulau Kemaro sampai dengan Muara Sungai Komering )

Ady Syaf Putra

Sari


Sungai termasuk aliran terbuka dengan ukuran geometrik yaitu penampang melintang, profil memanjang dan kemiringan saluran yang berubah seiring waktu, tergantung pada debit, material dasar. Sungai Musi berfungsi sebagai media transportasi sungai, pusat perdagangan, industri, sumber air bersih, drainase dan pengendalian banjir Kota Palembang. Dengan adanya aktifitas tersebut, terdapat beberapa masalah bagaimana distribusi kecepatan aliran sungai pada masing-masing potongan melintang yang terjadi pada Sungai Musi. Dalam studi ini akan dilakukan analisis distribusi kecepatan aliran agar mengetahui debit yang diperoleh, bagaimana menentukan jenis aliran yang dipengaruhi oleh kecepatan aliran sungai ini, selanjutnya mengaplikasikan pola kecepatannya dengan menggunakan program Surfer 11. Data dari lapangan diolah dan dianalisis sehingga didapatkan hasil perhitungan debit dengan menggunakan Velocity Area Method. Menentukan jenis aliran pada Sungai menggunakan metode Bilangan Froude dan Bilangan Reynolds dengan hasil yang didapat aliran turbulen dan subkritis.

Kata kunci : Aliran terbuka, distribusi kecepatan aliran, debit,  jenis aliran, surfer 11.

Teks Lengkap:

PDF

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


http://ejournal.unsri.ac.id/public/site/images/baitullahunsri/kodebar_124
ISSN: 2355-374X

Diterbitkan oleh:

Jurusan Teknik Sipil
Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya

Alamat Kantor:
Jl. Raya Palembang - Prabumulih Km. 32 Indralaya, OI, Sumatera Selatan (30662)
Phone: +62 711 580139
Faximile: +62 711 580139

E-mail:
jtsl@unsri.ac.id
sipil_ftunsri@yahoo.com

Homepage:
http://ejournal.unsri.ac.id/index.php/jtsl
http://sipil.ft.unsri.ac.id