PENGARUH KECEPATAN DAN JUMLAH KENDARAAN TERHADAP KEBISINGAN (STUDI KASUS KAWASAN KOS MAHASISWA DI JALAN RAYA PRABUMULIH-PALEMBANG KM 32 INDRALAYA SUMATERA SELATAN)

Anugra Setiawan

Sari


Peningkatan jumlah kendaraan bermotor menyebabkan bertambahnya tingkat kebisingan di jalan raya. Dampak dari kebisingan ini menimbulkan ketidaknyamanan baik oleh para pengguna jalan maupun masyarakat disekitarnya. Jalan raya dengan volume kendaraan berat maupun kendaraan ringan yang cukup banyak semakin beresiko menghasilkan suara bising. Penelitian ini mengambil lokasi di Jalan Raya Prabumulih-Palembang km 32. Variabel yang dicari adalah : volume lalu lintas, kecepatan rata-rata kendaraan, intensitas kebisingan, dan pengaruh psikologis dan kesehatan mahasiswa. Data ini digunakan untuk mencari tingkat kebisingan yang kemudian dibandingkan dengan baku tingkat yang diijinkan sesuai dengan SK Menteri Negara Lingkungan Hidup No: Kep.Men-48/MEN.LH/11/1996 untuk zona pemukiman. Tingkat kebisingan dianalisa berdasarkan data lalu lintas kendaraan dengan menggunakan alat sound  level meter. Hasil penelitian ini menunjukkan tingkat kebisingan di jalan tersebut sudah melebihi baku tingkat yang diijinkan yaitu sebesar 55 dB(A). Salah satu usaha penanganan adalah dengan memasang barrier berupa vegetasi tanaman.

Teks Lengkap:

PDF

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


http://ejournal.unsri.ac.id/public/site/images/baitullahunsri/kodebar_124
ISSN: 2355-374X

Diterbitkan oleh:

Jurusan Teknik Sipil
Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya

Alamat Kantor:
Jl. Raya Palembang - Prabumulih Km. 32 Indralaya, OI, Sumatera Selatan (30662)
Phone: +62 711 580139
Faximile: +62 711 580139

E-mail:
jtsl@unsri.ac.id
sipil_ftunsri@yahoo.com

Homepage:
http://ejournal.unsri.ac.id/index.php/jtsl
http://sipil.ft.unsri.ac.id