PENINGKATAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATAKULIAH KURIKULUM PEMBELAJARAN PENJAS MENGGUNAKAN MODEL DISCOVERY LEARNING PADA MAHASISWA KELAS A JURUSAN PENDIDIKAN JASMANI
Abstract
Abstrak : Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan aktivitas dan hasil belajar matakuliah kurikulum pembelajaran penjas menggunakan model discovery learning pada mahasiswa kelas a jurusan pendidikan jasmani fkip angkatan 2016 tahun ajaran 2017/2018. Metode penelitian yang digunakan adalah classroom action reseach (PTK) terdiri dari tahapan siklus I dan Siklus II sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah mahasiswa kelas a jurusan pendidikan jasmani fkip angkatan 2016 tahun ajaran 2017/2018 sebanyak 33 orang. Rata-rata kelas nilai pada siklus I dengan rata-rata kelas nilai tes mahasiswa yaitu 70,4 dengan taraf keberhasilan kurang yaitu 24 %. Hasil ini masih belum memenuhi tujuan peneliti dan masih banyak kekurangan yang terjadi. Untuk mengatasi hal tersebut langkah perbaikan yaitu melakukan tindakan siklus II. Hasil tes pada siklus II mengalami peningkatan dalam pengerjaaan soal yang diberikan dengan hasil rata-rata kelas nilai yang diperoleh adalah 82,18. Pada siklus II ini terdapat peningkatan dalam mengerjakan lembar kerja Mahasiswa dengan taraf keberhasilan belajar sangat baik yaitu 91 % dibandingkan dengan siklus sebelumnya yaitu 24%, dan di siklus II ini apa yang diinginkan sudah tercapai dengan meningkatnya hasil belajar kurikulum pembelajaran penjas mahasiswa dari siklus I ke siklus II dengan menerapkan model pembelajaran discovery learning.
Kata Kunci: Model Discovery Learning, Aktifitas belajar dan Hasil Belajar Matakuliah Kurikulum dan Pembelajaran Penjas
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.36706/altius.v7i2.8093
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2019 Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan
Indexing:
Office:Kantor Program Studi Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Sriwijaya
Jl. Raya Palembang-Prabumulih KM 32, Indralaya, Ogan Ilir, Sumatera Selatan 30862
E-mail: altius@fkip.unsri.ac.id
Altius: Jurnal Ilmu Olahraga dan Kesehatan is licensed under a Creative Commons — Attribution 4.0 International — CC BY 4.0