PENGARUH PENERAPAN MEDIA VIDEO SEJARAH TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN SEJARAH DI SMA NEGERI 1 BANYUASIN 1
Abstract
Abstrak: Penelitian ini berjudul “Pengaruh Penerapan Media Video Terhadap Hasil Belajar Peserta Didik Pada Mata Pelajaran Sejarah di SMA Negeri 1 Banyuasin 1”. Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian eksperimen. Rumusan masalah yang diteliti yaitu berpengaruh atau tidak penggunaan media video terhadap hasil belajar dari peserta didik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh media pembelajaran video terhadap hasil belajar peserta didik. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 9 April sampai dengan 14 Mei 2018 selama empat kali pertemuan. Penelitian ini menggunakan dua kelas yaitu kelas XI IPS 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IPS 3 sebagai kelas kontrol. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas XI di SMA Negeri 1 Banyuasin 1. Penentuan sampel penelitian menggunakan teknik Random Sampling. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah tes dan observasi. Variabel penelitian ini yaitu media video (variabel bebas) dan hasil belajar (variabel terikat). Statistik yang digunakan untuk membuktikan hipotesis analisis adalah uji T dengan taraf nyata 0,05. Berdasarkan hasil penelitian terbukti bahwa ada pengaruh media pembelajaran video terhadap hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran sejarah di kelas XI Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Banyuasin 1. Hal ini dibuktikan dengan thitung > ttabel atau 3,71 > 1,671.
Kata Kunci : Pengaruh, Media Video Sejarah, Hasil Belajar
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.36706/jc.v8i1.7443
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2019 Desky Suhendra, Supriyanto Supriyanto, Sani Safitri
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Indexed By:
Publish by:
Sriwijaya University in collaboration with Association of History Education Programs throught Indonesia (Persatuan Program Studi Pendidikan Sejarah se-Indonesia/P3SI):
Criksetra: Jurnal Pendidikan Sejarah by E-Journal Sriwijaya University is licensed under a Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.
View My Stats