LINGKUNGAN PENGASUHAN ANAK USIA BATITA DI KELURAHAN MOLINOW KECAMATAN KOTAMOBAGU BARAT

Hasnawati Paputungan

Abstract


Sumber daya manusia yang berkualitas akan mampu menempatkan posisi bangsa Indonesia sejajar dengan bangsa-bangsa maju di Dunia. Oleh sebab itu upaya peningkatan dan pengembangan kualitas sumber daya manusia dengan daya saing tinggi, perlu terus menerus dilakukan secara terencana dengan baik. Tujuan yang dicapai dalam kegiatan ini adalah: 1) Membantu keluarga (Ibu) agar dapat mengerti dan memahami bagaimana cara memberikan pengasuhan yang tepat bagi usia batita,.2) Membantu keluarga (Ibu) agar dapat membagi waktu yang cukup untuk mengasuh anak batita karena dalam hal ini kebutuhan sehari-hari anak masih sangat tergantung pada orang tua khususnya ibu. Kegiatan ini dilaksanakan dalam bentuk penyuluhan dengan menggunakan metode ceramah, tanya jawab dan diskusi dengan sasaran keluarga (ibu) yang hadir pada saat kegiatan sejumlah 28 orang. Hasil yang dapat ditarik dari kegiatan ini yaitu: 1) Mampu berperan sebagai keluarga (ibu) yang tanggu dan anak yang berkualitas baik; 2) Mampu menerapkan lingkungan pengasuhan anak yang sesuai dengan tahap perkembangan; 3) Mampu memberikan stimulasi untuk mengembangkan potensi anak; 4) Mampu menjadi kakak Sekaligus guru dan sahabat bagi anak, terutama mengenali dunia anak serta kemampuan anak; 5).Mampu memilih konsumsi pangan yang beragam , aman dan tepat sesuai dengan kebutuhan anak usia batita. Kesimpulan dalam kegiatan ini adalah: a) memiliki pengetahuan tentang bagaimana mengasuh anak batita yang tepat dan sesuai dengan dunianya serta memberikan awal kehidupan yang terbaik bagi anak; b) memiliki pengetahuan tentang cara memilih konsumsi pangan yang baik, aman dan berkualitas untuk anak batita; c) memiliki kemampuan berpikir kedepan bahwa sangat penting lingkungan pengasuhan (interaksi ibu dan anak), kesehatan yang baik, gizi yang baik dan rangsangan yang memadai, akibat dari tidak terpenuhinya faktor-faktor yang berpengaruh terhadap perkembangan otak anak batita

Keywords


Batita, pengasuhan,perkembangan dan Gizi.

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.36706/jtk.v4i1.8233

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Tumbuh Kembang: Kajian Teori dan Pembelajaran PAUD

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Jurnal Tumbuh Kembang : Kajian Teori dan Pembelajaran PAUD
published by PG-PAUD FKIP, Universitas Sriwijaya, Palembang, Indonesia.
Jalan Srijaya Kampus FKIP KM 5,5, Palembang
Jalan Palembang-Prabumulih Km 32 Indralaya, Ogan Ilir.
email : jtk@fkip.unsri.ac.id dan mahyumi@fkip.unsri.ac.id

P-ISSN:2355-7443

E-ISSN: 2657-0785

Jurnal Tumbuh Kembang : Kajian Teori dan Pembelajaran PAUD have been indexed on:

 


View My Stats
Flag Counter