PENGEMBANGAN ALAT PERAGA MENGGUNAKAN RANGKAIAN LISTRIK SERI-PARALEL UNTUK MENGAJARKAN LOGIKA MATEMATIKA DI SMK NEGERI 2 PALEMBANG

Eni Yulianti, Zulkardi Zulkardi, Rusdy A Siroj

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk: (1) untuk mendapatkan produk berupa alat peraga yang valid dan praktis yang dapat digunakan dalam mengajarkan materi logika matematika (2) melihat efek potensial alat peraga terhadap keaktifan siswa dalam pembelajaran logika matematika.  (3) melihat efek potensial alat peraga terhadap hasil belajar siswa dalam pembelajaran logika matematika. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (development research). Subjek penelitian adalah siswa kelas X TKJ 1 SMK Negeri 2 Palembang sebanyak 39 orang. Pengumpulan data berupa  observasi, dan tes. Semua data yang dikumpulkan dianalisis secara deskriptif kualitatif. Hasil analisis data menyimpulkan bahwa (1) penelitian ini telah menghasilkan produk berupa alat peraga yang valid dan praktis. (2) alat peraga   yang dikembangkan memiliki efek potensial yang positif terhadap keaktifan, dan (3) alat peraga tersebut memiliki efek positif terhadap hasil belajar siswa , hal ini terlihat dengan adanya korelasi yang cukup positif antara keaktifan dengan hasil belajar, dan nilai ketuntasan siswa mencapai  78,38 %

 

Kata kunci  :  Penelitian Pengembangan, Alat Peraga Rangkaian Listrik Sseri-Paralel, Logika Matematika


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.22342/jpm.4.1.308.


Jurnal Pendidikan Matematika
Department of Master Program on Mathematics Education
Faculty of Teacher Training and Education
Sriwijaya University, Palembang, Indonesia
Kampus FKIP Bukit Besar
Jl. Srijaya Negara, Bukit Besar
Palembang - 30139 Indonesia
email: jpm@unsri.ac.id

p-ISSN: 1978-0044; e-ISSN: 2549-1040

Jurnal Pendidikan Matematika is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License

View JPM Stats  


Indexed in: